Selamat datang di Blog Karya Islami

Yaa Allah, Guide me all the way to Your Jannah...

Minggu, 23 Januari 2011

Keajaiban Laut Yang Tidak Bercampur



Pernah dengar kabar ini? Di mana di sebuah lautan ditemukan bahwa air tawar dan air asin di situ tidak bercampur. Lagi-lagi, ini adalah keajaiban Al-Qur'an. Begini ulasannya:

Lautan adalah bagian terbesar dari bumi ini. Sekitar 70% persen permukaan bumi tertutupi oleh lautan. Dalam lautan pun ternyata terdapat keajaiban yang sangat mengagumkan.

Terdapat gelombang besar, arus kuat dan gelombang pasang di lautan. Yang paling terlihat adalah di antara Laut Tengah dan Samudra Atlantik. Air dari Laut tengah masuk ke Samudra Atlantik melalui selat yang terletak antara Afrika Utara dan Semenanjung Iberia (Spanyol) yaitu Selat Gibraltar. Namun, suhu air, kadar garam dan kerapatan air laut di dua laut ini tidak pernah berubah karena adanya penghalang diantara keduanya. Lagi-lagi, keajaiban ini tercantum dalam al-Qur'an surah Ar-Rahman ayat 19 dan 20 : "Dia membiarkan dua lautan mengalir yang keduanya kemudian bertemu . Antara keduanya ada batas yang tidak dapat dilampaui oleh masing-masing".

Hal ini sudah dibuktikan oleh para ilmuwan akhir-akhir ini. Alasan untuk mengungkap sifat lautan ini adalah karena adanya gaya fisika yang dinamakan "tegangan permukaan" yang menyebabkan air di kedua lautan tidak bertemu. Karena adanya perbedaan massa jenis, tegangan permukaan mencegah lautan saling bercampur satu sama lain, seolah terdapat dinding tipis yang memisahkannya. Sifat ini mirip dengan sifat minyak dan air yang berbeda massa jenisnya dan tidak bisa tercampur.

Sekali lagi dibuktikan bahwa Al-Qur'an yang diturunkan lebih dari 14 abad yang lalu, bisa membuktikan hal-hal yang diluar batas pemikiran manusia di masa itu. Dan yang lebih penting lagi, tidak mungkin seorang manusia yang membuat al-Qur'an itu, melainkan Allah yang Maha Tahu. Subhanallah...

Sumber: http://www.mondo-nero.blogspot.com/

Lihatlah, betapa mengagumkannya Al-Qur'an ini. Maka, sungguh omong kosong yang mengatakan bahwa Al-Qur'an dibuat oleh Rasululah SAW...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar